Korsleting, Kantor Yayasan Sosial Andhy Hartono di Kepatihan Kulon Terbakar

oleh
Petugas memadamkan kebakaran yang menimpa Kantor Yayasan Andy Hartono di Kepatihan Kulon, Banjarsari, Solo | MettaNews/KKL Univet

SOLO, MettaNEWS – Kebakaran melanda Kantor Yayasan Sosial Andhy Hartono Foundation di Kelurahan Kepatihan Kulon RT 02 RW 05, Solo, Kamis (13/1/2022). Api yang berkobar mulai pukul 09.30 hingga satu jam kemudian, diperkirakan berasal dari hubungan pendek arus listrik.

“Dugaan awal, penyebabnya korsleting arus listrik. Api bisa dikuasai setelah 40 menit, dan dalam kejadian ini tidak ada korban jiwa. Untuk kerugian sedang dihitung,” ungkap Samsu Tri Wahyudin, Kepala Bidang Penyelamatan dan Penanganan Kebakaran dan Pertolongan Korban pada Dinas Pemadam Kebakaran Kota Surakarta, di tempat kejadian.

Samsu memaparkan, kebakaran terjadi saat kantor dalam keadaan tutup dan terkunci. Warga yang melihat asap tebal dari dalam kantor, kemudian melaporkan kejadian tersebut.

“Karena itu, ketika petugas datang, ada sedikit hambatan karena pintu-pintu masih tertutup rapat. Sementara api sudah membesar. Kami terpaksa merusak pintu dan jendela untuk bisa masuk dan menjinakkan api,” paparnya.

Dari pantauan MettaNews, Pemadam kebakaran Kota Solo mengerahkan  enam mobil pemadam. Mereka dibantu dua unit mobil dari Karanganyar, dua truk tangki air dari BPBD Kota Solo.

Sementara itu, PMI Kota Solo juga mengirim satu ambulans dengan tim medis untuk mengantisipasi adanya korban manusia. “Bersyukur tidak ada korban cedera dalam kejadian ini. Hanya satu petugas pemadam minta plester karena luka gores kecil,” ujar Anjar, petugas medis PMI Kota Solo.

Pemadaman berakhir pukul 10.30, namun untuk berjaga-jaga, petugas masih terus melakukan pendinginan pada sisa bangunan kantor yang tampak rusak berat. (Mg1, Mg4)