Depresi dan stres akibat toxic relationship rentan dialami anak muda. Penyebabnya bisa berbagai macam, mulai dari lingkungan keluarga atau teman yang toxic (toxic relationship) atau bahkan tuntutan pekerjaan.
Meski stres merupakan kondisi yang wajar, tapi jika tidak diatur dengan baik, dampak bisa meningkatkan masalah kesehatan mental.
Hal yang mengkhawatirkan, stres yang tidak dikelola bisa berujung depresi. Agar tidak berdampak panjang, berikut empat cara untuk mengelola stres seperti yang dikutip dari Healthshots Selasa (15/2/2022) berikut 3 tips meredakan stres tersebut.
Luangkan Waktu alias Me Time
Hal pertama yang bisa Anda lakukan adalah dengan meluangkan waktu untuk diri sendiri. Me Time dapat juga dengan memberi jeda dan waktu untuk memanjakan diri seperti ke mal seorang diri, berwisata atau kuliner ditempat favorit, perawatan di salon, atau hal lain yang menyenangkan diri sendiri.
Dengan begitu, kegiatan ini dapat mengurangi tingkat stres Anda.
Prioritaskan hal yang lebih penting dulu
Ketika Anda ingin melakukan semuanya, terkadang Anda lupa bahwa ada yang namanya prioritas sebelum beralih melakukan hal lain. Melakukan semuanya tanpa prioritas dapat membuat mudah stres. Maka dari itu, mulailah dengan tugas yang lebih penting dulu, baru alihkan ke tugas berikutnya. Dan jangan lupa, beri waktu sejenak untuk istirahat.
Berani menolak
Terkadang Anda memiliki rasa yang tidak enak ketika dimintai pertolongan.
Ketika Anda menerima semua bantuan mereka, ada satu hal yang tidak Anda lihat. Anda lupa bahwa semua bantuan itu tidak sesuai kemampuan Anda, sehingga Anda lebih mudah merasakan stres saat diminta bantuan.