Overpass Jalan DI Panjaitan Rampung Besok Pagi, Langsung Dibuka untuk Uji Coba

oleh
Pembangunan Overpass DI panjaitan
Proses pembangunan overpass DI Panjaitan yang hampir jadi 100 persen, Selasa (19/4/2022) | MettaNEWS / Adinda Wardani

SOLO, MettaNEWS – Proyek peninggian overpass Jl DI Panjaitan, Gilingan, Banjarsari, Solo, saat ini sudah hampir selesai yakni telah mencapai hampir 100 persen, setelah pembangunan selama 5 bulan lebih dari bulan November 2021 lalu.

pembangunan overpass DI panjaitan Ini akan selesai pada Rabu (20/4/2022) dan selanjutnya akan jadwalkan simulasi langsung pada Kamis (21/4/2022) untuk mengecek kontruksi dari jembatan tersebut.

Kepala Seksi Manajemen dan Rekayasa Lalu Lintas Dinas Perhubungan Kota Solo, Mudo Prayitno, menjelaskan sebelumnya pada Senin (18/4/2022) pikahnya sudah lakukan kordinasi dengan PT KAI, Kontrakrtor, Satlantas, Pemkot Solo, Dishub Solo, camat dan lurah gilingan dan PDAM untuk pembangunan overpass tersebut.

“Dalam kordinasi tersebut intinya kita membahas overpass di Jalan DI Panjaitan ini secara kontruksi hampir selesai tapi masih ada yang memerlukan perbaikan, dan kontraktor mengatakan sanggup selesai di hari Rabu (20/4),” Ujarnya saat ditemui MettaNEWS di kantor Dishub Selasa (19/4/2022).

Mudo mengatakan perbaikan yang terdapat dalam kordinasi tersebut antara lain seperti penguatan bahu jalan, penambahan alat penerangan dan pemasangan guardrail.

“Hari Kamis (21/4) kita jadwallan simulasi internal Mudah-mudahan saat evaluasi bagus dan tidak ada kekurangan sehingga bisa kita buka,” Ujarnya

Mudo menambahkan setelah pembangunan overpass Jalan DI Panjaitan ini akan ada pembangunan di overpass Joglo dan Viaduk Gilingan, yang termasuk proyek pemerintah pusat kota.

“Kita tinggal menunggu saja, intinya jika ada pembangunan baru jangan sampai berbarengan karena jika sekaligus nanti akan sulit menentukan jalan alternatifnya, dan bisa membuat kemacetan,” Pungkasnya