SOLO, MettaNEWS – Semangat para siswi Madrasah Ibtidaiyah (MI) dan Sekolah Dasar (SD) yang bertanding dalam gelaran MilkLife Soccer Challenge – Solo Series 1 2024 di Lapangan Kota Barat, Sabtu (26/7), semakin membara.
Dalam fase penyisihan tersebut, bibit-bibit potensial mulai terlihat di tengah lapangan hijau.
Di KU10, salah satu bibit potensial yang terlihat ialah Ika Wonda, siswi kelas 3 SD Kristen Manahan.
Sejak pertandingan di hari pertama, Kamis (25/7), ia menjadi ujung tombak dan mesin gol bagi sekolahnya. Ika berada di posisi teratas sebagai pencetak gol terbanyak sementara dengan 22 gol.
Menariknya Ika justru baru berkenalan dengan si ‘kulit bundar‘ sejak berlatih untuk mengikuti MilkLife Soccer Challenge di Solo.
Sejatinya Ika berasal dari Distrik Ilu, Puncak Jaya, Papua. Ia menginjakkan kaki di Solo beberapa tahun lalu untuk mengenyam pendidikan bersama empat saudaranya.
Tak disangka, sekolahnya membuka seleksi bagi para siswi untuk bertanding dalam MilkLife Soccer Challenge.
“Sebenarnya aku sudah lama suka sepak bola, makanya ketika ada seleksi untuk kompetisi ini, aku ikut bergabung. Main sepak bola itu enak banget, membuat aku percaya diri walaupun baru pertama kali bertanding,” sebut Ika.
Menumbuhkan rasa percaya diri dan membangun kerja sama antarsiswi menjadi nilai positif yang muncul dalam olahraga sepak bola.
Sementara itu, Coach Asep Sunarya mengatakan, bibit bibit potensial di Solo mulai terlihat di hari ketiga penyelenggaraan kompetisi.
Hal ini tak lepas dari dukungan pihak sekolah dan orangtua yang merupakan suntikan semangat bagi para siswi ketika berlaga di lapangan hijau.
Tingginya semangat inilah yang akan membuat bakat dan kemampuan para peserta menunjukkan kilaunya sepanjang pertandingan.
“Hingga hari ketiga penyelenggaraan, kami menemukan lebih dari 25 siswi yang memiliki kemampuan dan bakat yang mumpuni dibanding peserta lainnya. Tentu ini tak lepas dari dukungan sekolah dan orangtua yang memberikan semangat tak henti, tidak hanya saat mereka berlatih tapi juga saat menyaksikan dari tribun penonton,” ujarnya.