Super Air Jet, Ramaikan Penerbangan Solo – Jakarta

oleh
oleh
Super Air Jet
Super Air Jet dengan rute Solo - Jakarta PP siap meramaikan trafik penerbangan di Bandara Adi Soemarmo | Foto : Humas Pemkot Solo

SOLO, Metta NEWS – Rute Solo – Jakarta lewat Bandara Adi Soemarmo semakin meriah dengan hadirnya maskapai Super Air Jet. Penerbangan Perdana Maskapai Super Air Jet yang dilaksanakan di Lobi Ruang Tunggu Bandara Internasional Adi Soemarmo Solo, Rabu (05/01/2022) dihadiri oleh Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming, General Manager PT angkasa Pura I Bandara Internasional Adi Soemarmo Yani Ajat Soemarmo, Direktur Operasi Super Air Jet, Boentoro Suharianto. 

Pembukaan penerbangan perdana Solo-Jakarta maskapai Super Air Jet ditandai dengan pengalungan replika kepala Rajamala oleh Gibran. Kalung tersebut ditandai sebagai tanda tolak bala, sehingga diharapkan selama perjalanan pesawat akan berlangsung aman dan lancar.

Boentoro menjelaskan, Super Air Jet ini menggunakan pesawat pesawat jenis Airbus 320-200 dengan kapasitas 180 kursi kelas ekonomi. 

“Kota Solo menjadi destinasi ke-3 di Pulau Jawa setelah Surabaya dan Yogyakarta, dan ke-11 secara nasional sejak terbang perdana 6 Agustus 2021 lalu. 

Pemilihan Solo sebagai salah satu kota yang diterbangi oleh Super Air Jet, Boentoro mengatakan Solo dan sekitarnya mempunyai potensi pariwisata yang besar. 

“Solo ini masuk 3 destinasi utama di Jawa Tengah dan kota ke-11 secara nasional. Untuk wisatawan asing maupun domestik di samping Yogya dan semarang karena kulinernya, spot-spot pariwisatanya dan lainnya. Kami sangat gembira bisa menghadirkan penerbangan ini,” jelasnya. 

Sejak diluncurkan pertengahan tahun lalu, Boentoro mengungkapkan, Super Jet Air sudah melayani 40 flight setiap hari. 

“Jadi okupansi penumpang kami sekitar 6000 hingg 7000 penumpang setiap hari atau 80% okupansi penumpangnya,” terangnya. 

Setelah Solo, lanjut Boentoro, Super Air Jet juga akan melintasi Semarang, Jambi, Makassar dan beberapa kota lagi dalam tahun ini. 

Sementara itu, Wali Kota Gibran mengungkapkan dengan adanya Super Air Jet ini diharapkan dapat membangkitkan dan mempercepat pemulihan ekonomi di kota Solo. 

“Super Air Jet yang ada di kota Solo ini moment yang baik sekali untuk membangkitkan dan mempercepat pemulihan ekonomi di kota Solo,” jelasnya.

Penerbangan rute Solo-Jakarta dengan nomor penerbangan IU 637 akan berangkat dari Bandara Internasional Adi Soemarmo (SOC) pada pukul 10.40 WIB dan dijadwalkan tiba di Bandara Internasional Soekarno-Hatta pukul 11.55 WIB. 

Sedangkan dari Jakarta pesawat berangkat dari Terminal 2D Soekarno-Hatta pukul 08.45 WIB dan tiba di Bandara Internasional Adi Soemarmo Solo (SOC) pukul 10.00 WIB dengan tarif sekali jalan Rp 400 ribuan.