CILACAP, MettaNEWS – Sebuah kapal compreng pencari ikan dengan 9 orang awak terbalik di perairan pantai Wagir Indah, di Desa Welahan Wetan, Kecamatan Adipala Kabupaten Cilacap, Rabu (18/10/2023) pukul 07.30 pagi.
Sebanyak enam orang berhasil menyelamatkan diri dalam musibah itu. Namun seorang dari mereka meninggal dunia. Sedangkan dua orang lain dalam pencarian SAR gabungan.
Basarnas Kantor SAR Cilacap mencatat identitas korban selamat adalah Farid (31) asal Brebes, Arjun (22) asal Brebes, Tusmin (60) asal Brebes, Dul Rohim (55) asal Brebes, Roni (32) asal Cilacap, Musa (65) asal Cilacap. Korban meninggal dunia bernama Slamet (62) asal Brebes. Sementara 2 lainnya yang masih dalam pencarian bernama Edi Suwaryo (55) asal Brebes dan Alfin Rastoni B Darmo (60) asal Brebes.
“Update informasi, sore pukul 15.30 SAR gabungan menemukan salah satu korban hilang atas nama Alfin Rastoni B Darmo. Jenazah korban tersangkut jaring nelayan sekitar 800 meter dari tempat kejadian,” tutur Kepala Kantor SAR Cilacap, Adah Sudarsa.
Kroonologi kecelakaan, kapal compreng bernama labung Tri Laksana melaut untuk mencari ikan. Para awak menebar jaring besar dan menariknya kembali. Namun, saat menarik jaring, kapal kehilangan keseimbangan dan terbalik.
Para awak yang berhasil menyelamatkan diri, tertolong oleh kapal nelayan lain. Untuk mencari korban hilang, SAR gabungan berupaya menarik kapal yang terbalik ke pinggir.
Upaya tersebut untuk memastikan, tidak ada korban yang terjerat jaring. Selain itu, tim pencari juga menyisir kawasan pantai dengan kendaraan darat.