Pecah Telur! Hanik Sumbang Emas Para-Menembak di WAG Thailand 2023

oleh
atlet
Hanik Puji Hastuti berpose dengan medali emas yang diraihnya dari nomor 10m Air Rifle Standing SH1 di 80th Birthday Sports Complex, Nakhon Ratchasima, Thailand, Senin (4/12/2023). Hanik berhasil meraih medali emas setelah di partai final berhasil mencatatkan skor 245,8. NPC INDONESIA/Agung Wahyudi

NAKHON RATCHASIMA, MettaNEWS – Atlet para-menembak, Hanik Puji Astuti sukses menyabet medali emas di World Abilitysport Games (WAG) 2023. Seakan pecah telur, prestasi ini merupakan medali emas pertama Hanik dalam ajang internasional.

Berlomba di His Majesty the King’s 80th Birthday Anniversary, Nakhon Ratchasima, Thailand, Senin (4/12), Hanik bersaing di nomor Women’s 10m Air Rifle Standing SH1. Atlet asal Jawa Tengah itu akhirnya sukses membukukan 245,4 poin dari 24 tembakan.

Dengan torehan poin tersebut, Hanik sukses mengungguli pesaing terdekatnya, Wannipa Leungvilai (Thailand) yang membukukan 244,8 poin.

Hanik juga mengalahkan empat rival lainnya  yakni Veronika Vadovicova dari Slovakia, Chutima Saenlar (Thailand), Chutima Arunmat (Thailand), dan Zainab Ruwashed (Irak). Adapun, ini merupakan medali emas pertama bagi Hanik di ajang internasional.

Usai penyematan medali, Hanik terlihat bangga bisa meraih medali emas dan mengibarkan  bendera Merah-Putih dan mengumandangkan lagu Indonesia Raya di arena WAG 2023.

Wakil Sekretaris Jenderal NPC Indonesia, Rima Ferdianto memuji pencapaian Hanik yang sukses meraih emas di ajang internasional.

“Saya sangat senang dengan medali emas yang diraih Hanik karena ini merupakan hasil manis dari perjuangan dan latihan kerasnya selama ini,” kata Rima.

“Hasil ini merupakan puncak dari prestasi Hanik hingga saat ini. Saya harapkan Hanik bisa mempertahankan performa bagus ini hingga Paralimpiade mendatang,” tandas Rima.

Kemenangan Hanik sekaligus merupakan medali emas keempat bagi kontingen Indonesia di WAG 2023. Sebelumnya, tiga kepingan emas berhasil disumbangkan oleh atlet para-balap sepeda.