SOLO, Metta NEWS – Archipelago International menunjuk Khuswatus Solikhin sebagai Cluster Hotel Manager yang baru, efektif per 12 Agustus 2021, Khuswatus bertanggung jawab penuh terhadap operasional dua favehotel yang ada di Solo yakni favehotel Manahan Solo dan favehotel Solo Baru.
“Saya sangat senang dan bangga, diberikan kesempatan untuk memimpin favehotel Solo (Manahan Solo dan Solo Baru). Dimana saya memimpin tim yang beranggotakan orang – orang yang berbakat serta memiliki visi dan misi yang sama dengan saya, yaitu menjadikan favehotel Solo, sebagai hotel bintang 2 pilihan utama masyarakat di Solo Raya maupun para wisatawan yang berkunjung ke kota Solo,” ungkap Khuswatus Solikhin, Cluster Hotel Manager favehotel Solo (Manahan Solo dan Solo Baru).
Sebelum bergabung dengan Archipelago International, Khuswatus berkarier di Exxonmobil Cepu Limited, Bojonegoro. Khuswatus sendiri telah berkarier di dunia perhotelan selama 25 tahun.
favehotel Manahan Solo merupakan hotel berbintang 2 di bawah naungan jaringan Archipelago International, dengan lokasi yang berada di tengah kota Solo dan berdekatan dengan bandara Adi Soemarmo, Stasiun Balapan dan Purwosari.
“Dengan tagline fun, fresh & friendly, favehotel Manahan – Solo memiliki 190 kamar dengan tipe faveroom, dilengkapi dengan 6 ruang pertemuan, Lime Restaurant dan akses internet di semua area hotel. Sehingga favehotel Manahan – Solo menjadi pilihan tepat bagi para pebisnis dan keluarga,” tutur Khuswatus.
Berada di Kabupaten Sukoharjo, favehotel Solo Baru memiliki 153 kamar dengan type faveroom dan funroom, dilengkapi dengan 4 ruang pertemuan,Lime restaurant dan akses internet di semua area hotel. Sangat dekat dengan dua mal besar di Sukoharjo yakni The Park dan Hartono Mall juga area pusat bisnis Sukoharjo.