Perkuat Eksistensi, Frank & co. Buka Gerai ke 41 di Solo Paragon Mall

oleh
oleh
Frank & co
Store Frank & co. resmi bergabung di Solo Paragon Mall, Rabu (24/11) | Foto : Metta NEWS - Puspita

SOLO, Metta NEWS – Frank & co. sebagai merek perhiasan yang berada di bawah payung PT. Central Mega Kencana dan terkenal dengan keunggulan kualitas produknya ini kembali memperkuat eksistensinya dengan membuka gerai terbaru di Solo Paragon Mall, Rabu (24/11). Kehadiran gerai ke-41 di kota Solo membuktikan kekuatan Frank & co. sebagai gerai perhiasan ternama di Indonesia.

Berkembangnya jumlah gerai Frank & co. di berbagai kota di Indonesia bertujuan untuk lebih mendekatkan diri kepada pelanggan untuk memberikan pelayanan yang lebih baik lagi. Frank & co. juga menyiapkan store concept yang didesain secara khusus untuk memberikan kenyamanan bagi para pelanggan yang datang ke setiap gerainya.

Director Operational PT Central Mega Kencana Petronella Soan menjelaskan Solo menjadi kota ketiga di Jawa Tengah setelah Semarang dan Yogyakarta. 

“Dua brand di bawah bendera Central Mega Kencana Frank & co. dan The Palace dalam mempersiapkan produknya selalu berpegangan pada kualitas, standar internasional, bersertifikasi SNI. Mulai dari desain sampai sales yang ada di lapangan kita bermitra dengan anak bangsa,” papar Petronela sebelum pemotongan tumpeng sebagai simbol dibukanya dua store ini. 

General Manager Frank & co. Ferdy Felano mengatakan, market Solo dalam dunia perhiasan khususnya berlian cukup besar. 

“Selama ini banyak customer dari kota Solo yang harus ke Semarang atau Yogya untuk mendapatkan produk Frank & co. Kami sangat antusias untuk mendekatkan diri kepada customer yang mendambakan koleksi perhiasan berlian dengan kualitas standard pada tingkat warna F dan kejernihan VVS dalam setiap produk yang ditawarkan,” tutur Ferdy.

Dengan dibukanya store Frank & co. di Solo Paragon, Fredy mengatakan kini masyarakat Solo dan sekitarnya bisa dengan mudah melihat maupun membeli koleksi perhiasan berlian dengan berkonsultasi langsung bersama jewelry representative yang profesional di gerai Frank & co. terbaru di Solo Paragon Mall tanpa harus pergi ke kota lainnya. 

“Frank & co. sangat mengedepankan kualitas dari desain dan material. Kami punya signature produk  Frank Fire yang bersertifikat internasional dengan 12 parameter, ini berlian yang sangat langka.  Dari 100 butir hanya 1 butir yang bisa dipilih jadi berlian Frank Fire,” jelas Ferdy. 

Pembukaan gerai yang ke 41 ini, menawarkan beragam promo eksklusif menarik yang tentunya sayang untuk dilewatkan. Dimeriahkan dengan promo koleksi wedding ring yang bisa didapatkan dengan harga Rp 7.499.000,-/pasang.

Juga program voucher diskon senilai Rp1.000.000,- untuk warga Solo yang sudah pernah menjadi pelanggan Frank & co. Tak ketinggalan juga voucher diskon Rp500.000,- bagi pendaftar baru di CMK Club yang melakukan pendaftaran saat pembukaan Frank & co. di Solo Paragon Mall.