Kejuaraan Tenis Meja Terbuka Piala Ketua KONI Kota Surakarta II 2024 Persiapan Atlet Hadapi Popda Provinsi

oleh
oleh

SOLO, MettaNEWS – Persiapan menghadapi Popda Provinsi dan Kejurnas kelompok umur, Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia (PTMSI) Kota Surakarta menggelar turnamen Kejuaraan Tenis Meja Terbuka Piala Ketua KONI Kota Surakarta II 2024.

Turnamen untuk kelompok umu (KU) 13, 15, 19, single umum, dan double usia 100 tahun ini berlangsung di Atrium Solo Grand Mall (SGM), Sabtu-Minggu (1-2/6/2024).

Ketua panitia penyelenggara Antonius Toni menjelaskan turnamen tenis meja ini bertujuan untuk memberikan wadah dan edukasi pada masyarakat tentang olahraga tenis meja.

“Juga bagi para atlet dari berbagai daerah untuk adu bakat. Juga kesempatan atlet untuk menimba ilmu persiapan menghadapi Popda Provinsi dan persiapan para atlet muda kejurnas KU di Kudus,” kata Toni dalam sambutan pembukaan, Sabtu (1/6/2024).

Sebanyak 450 atlet dari berbagai daerah di Indonesia mengikuti turnamen ini. Dari kejuaraan terbuka ini Toni berharap akan lahir atlet-atlet muda berprestasi yang akan membanggakan Solo.

Mewakili Ketua KONI Surakarta, Lilik Kusnandar, Swkretaris Umum KONI Her Suprabu menyampaikan apresiasi atas turnamen pembentukan bakat ini.

“KONI Surakarta selalu konsentrasi untuk meningkatkan kualitas atlet di semua cabang olahraga. Ini ada event yang kedua dan harapannya dari turnamen ini akan lahir atlet-atlet muda berprestasi,” tuturnya.

Mewakili Wali Kota Solo Gibran Rakabuming, Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga Rini Kusumandari melihat dari ajang ini sebagai alat ukur kemampuan.para atlet tenis meja.

“Apalagi dari usia dini. Semoga semuanya dapat bertanding dengan cara fair dan sportif. Karena apa yang nanti kita harapkan tidak hanya menjadi juara tapi menjunjung tinggi sportivitas karakter dari para atlet,” tegasnya.

Sementara itu General Manager Solo Grand Mall (SGM) Bambang Sunardi menambahkan sebelum tenis meja, pihaknya sering dipakai menjadi tempat turnamen olahraga.

“Sebelumnya basket, binaraga, ini tenis meja dan besok ada MMA. Ini untuk memperkenalkan bahwa mall juga mengedukasi pendidikan olahraga. Sehingga kalau anak-anak ke mal bisa melihat bagaimana olahraga saat ini bisa berlangsung di mal,” pungkasnya.