Gaet Pengunjung Luar Provinsi, Gibran Promosikan Solo Safari Sampai Bandung dan Surabaya

oleh
Promosikan Solo Safari
Waki Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka mempromosikan Solo Safari, Jumat (27/1/2023) | MettaNEWS / Adinda Wardani

SOLO, MettaNEWS – Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka promosikan Solo Safari ke berbagai tempat. Di antaranya Daerah Istimewa Yogyakarta, Jawa Timur hingga Jawa Barat menjadi sasarannya.

Promosi ini ia lakukan untuk meningkatkan jumlah pengunjung Soko Safari dari luar provinsi. Yang mana hari ini kebun binatang yang terletak di Kelurahan Kecamatan Jebres, Solo teresebut buka untuk umum.

“Promosi ke luar daerah di Sidoharjo, Surabaya, Jogja, Bandubg kemarin sudah terpasang semua bilboardnya,” kata Gibran usai membuka Solo Safari, Jumat (27/1/2023).

Gibran mengatakan daerah-daerah tersebut paling dekat dengan Solo. Hal ini memungkinkan adanya ketertarikan untuk berkunjung ke Solo Safari.

“Pemilihan daerahnya? Ya yang paling dekat dengan kita. Harapannya mereka gantian kesini jangan kesana terus. Yang jelas kita punya satu tambahan destinasi baru di Kota Solo harapannya banyak warga Kota Solo warga sekitarnya dari luar provinisi kesini,” ujarnya.

Pembukaan fase 1 menghadirkan lebih dari 347 individu satwa dari total 87 spesies satwa endemik Indonesia yang terancam punah.

“Spesies hewan 87 nanti ditambahi .Akhir pekan ada event istimewa nanti kolaborasi sama Dinas Budaya dan Pariwisata nanti sudah ada panggung bisa diisi sehari dua kali,” jelasnya.

Tidak ada fasilitas kendaraan listrik untuk para pengunjung. Gibran menyarankan pengujunjung dapat menikmati pemandangan Solo Safari dengan berjalan kaki saja.

“Enggak ada kendaraan listrik ini kita jalan kaki saja di sini rindang. Kalau soal parkir akan koordinasi sama Dinas Perhubungan, tenang saja,” ujarnya.