Anniversary Ramada Suites by Wyndham Solo #Get5tronger

oleh
oleh
Ramada
HUT Ramada ke 5.jadi momentum semangat inovasi pelayanan | dok Ramada

SOLO, MettaNEWS – Mengangkat tema “Enchanted Garden” Ramada Suites by Wyndham Solo rayakan ulang tahun ke-5.

Memperingati hari istimewa, acara perayaan yang penuh makna ini berlangsung di Warmest Garden. Dengan  melibatkan seluruh staff Ramada Suites by Wyndham Solo.

Untuk HUT tahun ini mengangkat jargon #Get5tronger. Dari jargon ini Ramada Suites by Wyndham Solo menyampaikan semangat untuk terus berinovasi. Dan menjadi lebih kuat dalam memberikan layanan terbaik bagi tamu hotel selama lima tahun ini.

Public Relation Ramada Suites by Wyndham Solo, Kama menjelaskan perayaan tersebut meriah dengan berbagai acara menarik.

“Kami adakan pemotongan tumpeng, fun camping untuk mempererat tali persaudaraan antar staff. Juga art performance competition yang memamerkan bakat kreatif. Eating monster burger competition sebagai tantangan menyantap hidangan lezat. Dan fashion show dengan tema enchanted garden,” ujar Kama melalui pers release yang diterima mettanews.id.

Kama menjelaskan, tumpengan menjadi bagian dari rangkaian acara yang menggambarkan rasa syukur. Atas pencapaian hotel selama lima tahun beroperasi. Sementara itu, fun camping menghadirkan nuansa kebersamaan dan kegembiraan di antara seluruh staff yang turut merayakan momen berharga ini.

“Tak ketinggalan, kompetisi art performance menjadi ajang bagi para staff. Untuk menampilkan bakat seni dan kreativitas mereka. Sementara Eating “Monster Burger” Contest sebagai tantangan untuk menguji kapasitas perut peserta,” tutur Kama.

Untuk fashion show mengangkat tema “Enchanted Garden” menjadi sorotan utama. Menghadirkan pesona dan keanggunan seluruh staff yang tampil memukau dalam berbagai kreasi busana unik.

 

Hari Jadi ke 5 Ramada momentum semangat inovasi masa depan

“Acara ini menjadi momentum berharga bagi Ramada Suites by Wyndham Solo.  Untuk merayakan perjuangan dan kesuksesan selama lima tahun. Sebagai ungkapan terimakasih kepada seluruh staff yang telah memberikan kontribusi luar biasa. Serta menguatkan ikatan kebersamaan dan semangat berinovasi untuk masa depan yang lebih gemilang,” ungkapnya.

Kehadiran seluruh staff dalam perayaan ini menunjukkan komitmen hotel dalam memberikan pelayanan terbaik dan pengalaman tak terlupakan bagi para tamu yang menginap di Ramada Suites by Wyndham Solo.

“Ramada Suites by Wyndham Solo mengucapkan terima kasih kepada seluruh tamu, mitra, dan juga awak media. Yang telah mendukung perjalanan hotel selama lima tahun ini,” kata Kama.

Kama menyampaikan, keberhasilan ini tidak akan terwujud tanpa dukungan dan kepercayaan dari seluruh pihak yang terlibat.

“Kami berkomitmen untuk terus berinovasi dan memberikan layanan terbaik demi kepuasan dan kenangan indah bagi setiap tamu yang menginap bersama kami. Semangat #Get5tronger akan menjadi pendorong utama dalam mencapai tujuan Ramada Suites by Wyndham Solo untuk tetap menjadi destinasi hotel favorit para wisatawan di kota Solo,” pungkasnya.